Senin, 01 Juni 2015

PENGEN KELILING DUNIA ( part 1) ^.^

Salah satu hal yangbenar-benar jadi impian kebanyakan orang adalah bisa keliling dunia,,sama seperti halnya diriku masa tua nanti ingin rasanya keliling dunia sama suami :)
mungkin sebagian orang ingin ke Paris Perancis, ingin ke Swiss dll,,tapi entah kenapa aku ingin sekali mengunjungi tempat-tempat yang gak pernah terbayangkan oleh orang-orang bahkan sedikit orang yang ingin mengunjunginya..salah satunya aku ingin ke Barrow Alaska..:)

dari Wikipedia aku dapat bahwa Barrow adalah sebuah nama kota di bagian utara negara bagian Alaska, Amerika Serikat. Pada tahun 2005, kota ini memiliki jumlah penduduk sebanyak 4.218 jiwa dan memiliki luas wilayah 55 km².

mimpi boleh kan..aku sendiri gak tahu bagaimana kelak aku bisa kesana, yang jelas selalu bermimpi dan berusaha..barrow tidak seperti Paris, tidak seperti sydney dan kota-kota besar di dunia yang dengan mudah orang bisa mengunjunginya (asal ada uang hehehe). Barrow adalah salah satu kota terisolasi di dunia (justru disitulah letak pesonanya) 
Wilayah ini terkenal dengan keadaan malamnya yang sangat panjang. Bayangkan saja saat musim dingin matahari akan terbenam pada bulan November dan tidak akan terbit lagi selama 2 bulan. (lihat film "30 days of night" ) dan sebaliknya saat musim panas matahari bersinar terus menerus selama dua bulan. Bisa bayangkan hidup dalam malam dan siang yang berkepanjangan seperti itu.


Barrow juga menjadi kota paling utara di Amerika Serikat dan salah satu kota paling utara di dunia.

Di antara kota-kota di negara bagian ini, Barrow adalah yang paling dingin. Temperatur rata-ratanya minus 20.1 °C (−29.0 °F) tapi di saat yang lain bisa dingin mencekat pada -53.0 °C (−47.0 °F). Di kota ini Anda bisa menjumpai fenomena Aurora yang cantik.

Suhu-suhu dingin mencekat seperti di atas bisa menimbulkan mati rasa yang dalam beberapa hari bisa menimbulkan kematian mendadak jika Anda tidak menggunakan pakaian dan pendukung lain yang tepat.

sedikit banget info tentang kota ini,,tapimakinbikin penasaran untuk selalu bermimpi bisa kesana, bahkan mungkin disana tidak ada tempat wisata-nya tapi memang punya daya pikat tersendiri buatku :)


Tidak ada komentar:

ISTANA-ISTANA PARA SELEBRITI HOLLYWOOD part II

bingung mau ngeblog apa... nerusin aja yang udah ada, kapan waktu itu aku pernah lihatin rumah dari beberapa pesohor dunia...ini lanjutanny...